Pengelola Panti Asuhan Keluarga Yatim Muhammadiyah (PAKYM) Kerten, Solo, dilantik, Kamis (1/9/2016) malam. Dalam rilis yang diterima TribunSolo.com, pelantikan pengelola panti yatim tertua di Kota Solo itu dilakukan oleh Ketua Muhammadiyah Cabang Laweyan, Ustaz Syofyan Muchtar.
PAKYM berdiri sejak 1930 dan berlokasi di jantung Kota Solo yakni Jl Slamet Riyadi 441. Saat ini mengasuh 55 anak dari usia SD hingga mahasiswa yang berasal dari berbagai daerah se Jateng. Pengelola PAKYM baru dipimpin oleh Noor Yasin sebagai ketua. Pelantikan dihadiri oleh 130-an orang. Diantaranya Ketua Dewan Penyantun PAKYM Dahlan Rais, Sekretaris Pimpinan Daerah Muhammadiyah (PDM) Solo Rochani, Anggota Komisi IV DPRD Solo M. Al Amin, serta segenap pengurus Muhammadiyah dan Aisyiyah se-Kecamatan Laweyan.
Dalam sambutannya, Dahlan Rais berpesan agar PAKYM dijadikan sebagai pesantren Tahfidz Al Qur'an dan jangan dijadikan sebagai tempat pemanjaan ataupun penggemukan anak-anak dan pengasuhnya.
Artikel ini telah tayang di Tribunsolo.com dengan judul Pengelola Baru Panti Yatim Tertua di Solo Dilantik, http://solo.tribunnews.com/2016/09/01/pengelola-baru-panti-yatim-tertua-di-solo-dilantik.
Editor: Daryono
© 2026 PAKYM Surakarta - All RIghts Reserved